Petugas DLHK Kota Kupang Angkut Sampah di Tengah Hujan

Kupang, Suluhdesa.com – Petugas lapangan Dinas Lingkungan Hidup (DLHK) Kota Kupang, didampingi oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas LHK, melaksanakan pengangkutan sampah di beberapa titik di Kota Kupang pada Kamis, 23 Januari 2025.

Kegiatan ini juga disaksikan oleh staf dari Bagian Umum Setda Kota Kupang.

Bacaan Lainnya

Pengangkutan sampah diawali dari sebuah titik di samping pintu masuk Tempat Pemakaman Umum (TPU) Damai, Kelurahan Fatukoa, Kecamatan Maulafa.

Meskipun hujan deras mengguyur Kota Kupang, petugas tetap melanjutkan pekerjaan mereka.

“Walaupun di tengah guyuran hujan yang melanda Kota Kupang, dengan ditemani oleh Bapak Plt Kadis LHK Kota Kupang, kami tetap melanjutkan pengangkutan sampah di samping perumahan 1000 Pemda Kota Kupang,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Ahmad Likur.

Setelah menyelesaikan pengangkutan sampah di samping perumahan 1000 Pemda Kota Kupang, petugas melanjutkan pekerjaan mereka hingga ke titik terakhir di jalur 40, tepatnya di samping Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Prof. Dr. WZ. Johannes Kupang.

Pengangkutan sampah akan dilanjutkan pada hari Sabtu, 25 Januari 2024, pukul 13.00 WITA di RSS Oesapa.

Kegigihan petugas DLHK Kota Kupang dalam menjalankan tugasnya patut diapresiasi, terutama di tengah kondisi cuaca yang kurang mendukung. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut untuk menjaga kebersihan dan keindahan Kota Kupang.**

Pos terkait