Doris Rihi Dilantik Jadi Pj. Bupati Nagekeo, Tokoh Muda Harap Koordinasi dengan Diaspora

Kupang, Suluhdesa.com – Drs. Doris Alexander Rihi, M.Si resmi dilantik sebagai Penjabat (Pj.) Bupati Nagekeo periode 2025 oleh Penjabat Gubernur NTT, DR. Andriko Noto Susanto, pada Sabtu, 11 Januari 2025 di Aula Rumah Jabatan Gubernur NTT.

Pelantikan ini menandai berakhirnya masa jabatan Herda Helmy Jaya, SE. sebagai Pj. Bupati sebelumnya yang hanya menjabat selama dua bulan. Herda, mantan Direktur LHKPN KPK, kini ditugaskan sebagai Penjabat Bupati Kabupaten Batu, Jawa Timur.

Bacaan Lainnya

Doris Rihi, yang berpengalaman menjabat Pj. Bupati di Kabupaten Sabu Raijua dan Flores Timur, diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi Kabupaten Nagekeo.

Ia akan menjabat hingga pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Simplisius Hakim Daonatus (Don Coan) dan Gonzalo Muga Sada, pada Maret mendatang untuk periode 2024-2029.

Wakil Ketua DPRD Nagekeo, Yohanes Siga, S.IP., menyampaikan harapan agar pengalaman positif Doris Rihi di dua kabupaten sebelumnya dapat diterapkan di Nagekeo. Ia juga menekankan besarnya harapan masyarakat Nagekeo terhadap kepemimpinan Doris Rihi.

Hadir dalam acara pelantikan Ketua DPRD Nagekeo, Safar, SE (PKB), dan beberapa pejabat Pemda Nagekeo. Menariknya, acara pelantikan dan syukuran di kediaman Doris Rihi di Kelurahan Oepura, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT, tidak dihadiri para tokoh diaspora Nagekeo.

Menanggapi hal ini, Zeno, tokoh muda Nagekeo Kupang, berharap agar setiap kegiatan pemerintah Nagekeo di Kupang selalu berkoordinasi dengan para sesepuh Nagekeo Kupang yang tergabung dalam IKEBANA Kupang.

Ia menyoroti pentingnya sinergi antara pemerintah dan diaspora, mengingat IKEBANA Kupang telah banyak berkontribusi untuk kemajuan Nagekeo sejak berdirinya organisasi tersebut.

Zeno mencontohkan peran IKEBANA Kupang dalam memfasilitasi kegiatan pertandingan sepakbola U-17 di Oepoi Kupang, yang diselenggarakan pada masa kepemimpinan Herda.

Raymundus Mega, salah satu anggota IKEBANA, dengan ikhlas menyediakan rumahnya untuk menampung para pemain, pelatih, dan beberapa orang dari Pemda selama sebulan pada tahun 2024.

Zeno menekankan pentingnya menjaga dan membangun sinergitas yang baik antara pemerintah Nagekeo dan IKEBANA Kupang untuk mendukung kemajuan Nagekeo ke depannya.**

Pos terkait